HARIMAU

Harimau Sering Di sebut Macan, Apakah Keduanya Adalah Hewan yang Sama?

Escortbayanevi.comĀ – Selama ini, banyak orang yang sering menyebut harimau dengan sebutan lain, yaitu macan , apakah seekor harimau dan macan berbeda ?

Begitu juga sebaliknya, macan di sebut harimau.

Apakah teman-teman adalah salah satu yang menyebut harimau sebagai macan?

Ternyata penyebutan harimau dengan nama lain macan atau menyebut macan sebagai harimau itu salah, lo, teman-teman.

Yap, hal ini karena harimau dan macan adalah dua hewan yang berbeda, nih.

apa itu harimau

Spesies yang Berbeda

Meskipun keduanya merupakan hewan mamalia karnivora dan berasal dari keluarga kucing, harimau dan macan adalah dua spesies yang berbeda.

Harimau yang mempunyai nama Latin Panthera tigris ini adalah salah satu spesies yang tergolong dalam kelompok kucing besar atau big cat.

Sedangkan macan adalah spesies yang termasuk dalam kelompok kucing sedang atau middle cat.

Corak Tubuh

Nah, corak tubuh yang di miliki macan dan harimau ini adalah pembeda paling jelas yang bisa dilihat dari kedua hewan ini.

Harimau memiliki corak loreng-loreng yang khas.

Corak loreng ini juga beragam, ada yang hitam, cokelat, hingga putih.

Kalau harimau memiliki corak loreng-loreng, corak yang di miliki macan berbeda, nih, teman-teman.

Macan bercorak tutul-tutul atau berbintik-bintik.

Sub-spesies

Harimau dan macan juga memiliki sub-spesiesnya masing-masing, lo, teman-teman.

Harimau memiliki delapan sub-spesies. Tiga di antaranya berasal dari Indonesia, nih, yaitu harimau bali, harimau jawa, dan harimau sumatra.

Sayangnya, harimau bali dan harimau jawa sudah punah karena perburuan liar dan juga berkurangnya tempat tinggal mereka.

Nah, kalau macan juga terdapat beberapa jenis, yaitu macan tutul atau leopard, citah atau cheetah, dan jaguar.

Ketiga jenis macan ini memiliki corak yang juga berbeda satu sama lain, lo.

Corak macan tutul berbentuk bintik yang lebar dan terdiri dari dua warna, yaitu hitam dan cokelat atau merah.

Sedangkan motif bintik jaguar lebih lebar di bandingkan macan tutul dan ada tambahan bintik hitam di tengahnya.

Motif atau corak yang di miliki citah adalah corak yang paling sederhana, nih, yaitu hanya berupa bulatan hitam saja.

Bagaimana, sekarang teman-teman sudah tahu, kan, apa perbedaan ?

Bentuk Tubuh

Karena harimau dan macan adalah dua hewan yang berbeda, tentu saja keduanya memiliki bentuk tubuh yang berbeda, teman-teman.

Harimau yang merupakan kelompok kucing besar memiliki ukuran tubuh yang besar.

Beratnya bisa mencapai 91 sampai 140 kilogram dengan panjang 198 sampai 250 sentimeter.

Sedangkan macan yang termasuk dalam kelompok kucing sedang memiliki tubuh yang lebih ramping dan juga ekor yang panjang.

BACA JUGA

PAHAMIN HABITAT ULAR